Rabu, 19 Februari 2014

Air Terjun Dua Warna - Sibolangit

Air Terjun Dua Warna yang dikenal juga dengan nama Telaga Biru Sibolangit terdapat di desa Durin Sirugun, Sibolangit, di hulu Sungai Sinembah 1, kaki Gunung Sibayak
. Untuk mencapai air terjun dua warna ini tidak mudah, tebing-tebing yang curam dan lokasi yang masih hutan ini sebagai tantangan untuk sampai ke air terjun dua warna ini.

Air Terjun Dua Warna memiliki ketinggian terjunan air sekitar ±90 m, terdiri dari dua warna, yakni putih keabuan dan biru muda.
Air terjun ini berada di ketinggian ± 1480 m di atas permukaan laut. Air yang jatuh dari ketinggian sekitar ±90 meter awalanya berwarna putih, bersumber dari aliran sungai atas yang mengandung belerang yang terbentuk dari hasil letusan Gunung Sibayak zaman dulu, namun setelah jatuh akan tertampung ke sebuah telaga kecil yang bersatu dengan resapan air hutan sehingga berubah menjadi biru muda dan berair dingin. Meskipun tidak mengeluarkan bau belerang, wisatawan dilarang meminum air dari Air Terjun Dua Warna ini karena dapat menimbulkan bahaya bagi tubuh kita, masalahnya apa saya sendiri kurang begitu tahu.

Untuk mencapai destinasi wisata alam Air Terjun Dua Warna ini, hanya bisa ditempuh dengan perjalanan kaki atau "hiking" menjelajahi hutan selama ± 2 sampai 3 jam dari Pintu Utama Bumi Perkemahan Sibolangit,dalam perjalanan ke air terjun dua warna ini kita akan di sajikan pemandangan-pemandangan yang sangat natural dari alam indonesia ini,gemercik aliran air akan tersaji dalam perjalanan menuju air terjun dua warna .




 Untuk ke air terjun dua warna ini tidak bisa diakses dengan menggunakan kendaraan bermotor, sehingga untuk mencapai destinasi wisata alam ini sangat membutuhkan stamina dan fisik yang kuat karena perjalanannya yang cukup melelahkan dan disertakan peralatan yang cukup selayaknya hiking. Wisatawan yang ingin berkunjung ke sana tidak perlu kuatir, karena biasanya ada pemandu wisata yang disebut "ranger" yang bisa memandu pengunjung untuk sampai di tujuan sehingga tidak perlu takut tersesat.
          Untuk menjaga alam ini agar tetap terjaga natural dan alami usahakan dalam perjalan jangan membuang bekas makanan sejenis plasik yang menimbulkan kotornya alam indah ini,
“Kebersihan adalah sebagian dari Iman”



Kapan lagi berfikir untuk kesana air terjun dua warna ini yang terletak di desa Durin Sirugun, kecamatan Sibolangit, semoga perjalan anda bisa senag disana, saya yakin anda akan sangat senang walaupun medan yang ditempuh cukup menantang, tapi kalau anda sudah sampai disana saya yakin anda Merasa puas seakan-akan masalah yang ada pada diri anda bisa hilang.
Sekian semoga bermanfaat, salam Wiasata. J


0 komentar:

Posting Komentar